Jan, 2021
Kemudian kau mengutuk dirimu akan ketidakmampuanmu membaca peta atau petunjuk arah lainnya.
Ragamu masih kuat untuk berjalan.
Sangat kuat.
Namun jiwamu dipenuhi rasa ketakutan.
Menggerogoti kemampuan kakimu melangkah.
Ada beberapa tapak jalur jalan disana,
Kau ragu memilih jalan yang mana.
Kemudian kau kembali mengutuk diri.
Biasanya kau bisa dengan lantang memastikan dirimu untuk memutuskan langkah.
Namun kali ini kau dibayang-bayangi ketidakpastian yang mengganggu cara berfikirmu.
Apa yang akan kau temui diujung jalan sana.
Apa yang akan terjadi di sana,
Otakmu berfikir keras dan tubuhmu semakin melemah.
Kau memaksa dirimu untuk sekuat tenaga berfikir
Menghabiskan sisa sisa energi yang kau punya, yang terlanjur sudah sedikit demi sedikit di serap oleh ketakutanmu selama ini.
Semakin kau memaksa kan dirimu,
Bayangan di fikiranmu semakin samar.
Semakin samar.
Kau tau ini tidak akan berhasil.
Kemudian kau memutuskan untuk duduk.
Menggerakkan jemarimu di atas rumput liar yang sedikit basah.
Kau merasakan air dan butiran tanah.
Sejenak fikiranmu fokus pada tekstur-tekstur yang kau rasakan di jemarimu.
Kemudian kau menarik nafas panjang dan duduk dalam diam.
Menyapu setiap pandangan di depanmu, dan kemudian mengakhiri pandanganmu ke arah langit cukup lama.
Kau mulai terhanyut kedalam keheningan.
Mencoba merasakan semilir angin dan suara-suara hutan yang terdengar.
Kau menikmati moment ini sesaat.
Tidak diburu oleh waktu, tidak diburu oleh tekanan dalam dirimu sendiri.
Kau lupa dengan ketegangan yang mendorongmu.
Kau lupa dengan keraguan yang sedang menyelimutimu.
Namun satu hal yang kau tau,
kau sedang memberikan asupan pada jiwamu
Lalu kau sadar,
Ini yang kau butuhkan.
Kau butuh waktu untuk mencoba menyelami fikiranmu dan memahami sekitarmu.
Kau butuh fokus pada dirimu dan apa yang kau rasakan.
Menikmati apa yang terjadi disekeliling dengan tenang mampu mengisi energi dalam tubuhmu.
Tidak perlu memaksakan dirimu untuk terus berfikir disaat jiwamu sudah terasa lelah.
Kau tau..
Kau butuh waktu untuk memahami dirimu sendiri..